KEDIRI, iNewsKediri - Forum Agama G20 atau lazim disebut Religion of Twenty (R20) akan melibatkan banyak tokoh agama dunia, termasuk pemimpin agama yang dianggap problematis.
Hingga saat ini, memang ada begitu banyak persoalan agama di berbagai wilayah dunia mulai dari Afrika, Eropa, Amerika, hingga Asia Selatan dan Asia Tenggara sendiri.
Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama, K.H. Yahya Cholil Staquf (Gus Yahya), yang juga penggagas sekaligus Ketua Bersama R20, mengakui bahwa pelibatan aktor-aktor yang dianggap problematis dalam forum R20 merupakan langkah yang berpotensi dinilai kontroversial.
“Nah, ini dari perspektif tertentu akan dianggap kontroversial, dan kemudian [perwakilan] dari India [dianggap] problematis, dalam kaitannya dengan masalah-masalah agama,” katanya dalam diskusi dengan Tim Komunikasi & Media G20 Kemenkominfo, Jumat (30/9/2022).
Editor : Rohman