get app
inews
Aa Text
Read Next : Angin Kencang Terbangkan Atap Rumah, Puluhan Rumah Rusak

Sahroni di Kediri: Aparat, Jangan Sampai Barani Tak Netral dalam Pilkada

Minggu, 17 November 2024 | 17:18 WIB
header img
Ahmad Sahroni, Wakil Ketua Komisi III DPR RI saat memberi materi seminar. Foto : iNewsKediri.id/Ist.

KEDIRI, iNewsKediri.id - Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni menghadiri seminar dan talkshow bertajuk “Menggali Inspirasi: Filosofi, Inspirasi, dan Strategi Kehidupan Mencapai Kesuksesan”, bertempat di Insumo Kediri Convention Center (IKCC), Minggu (17/11/2024).

Dalam seminar yang diikuti lebih dari 1.000 masyarakat Kota Kediri juga dihadiri Calon Wakil Wali Kota Kediri Regina Nadya Suwono, serta dimeriahkan oleh Rio Febrian ini, pengusaha kelahiran Tanjung Priok Jakarta Utara tersebut menitipkan pesan, terutama kepada anak-anak muda untuk selalu percaya pada mimpinya.

“Anak muda tak hanya harus berani bermimpi, tapi harus juga berani mewujudkannya. Seperti saya dulu, masih gembel tapi sudah berani mimpi jadi orang kaya, mau banyak berbagi kepada orang. Nah ini pun berlaku ke Kakak Regina, sahabat saya yang kini sedang mencalonkan diri menjadi Wakil Wali Kota Kedir. Harus percaya sama values yang dibawa, prinsipnya harus ingin mengabdi pada masyarakat. Kalau sudah begitu, insya Allah masyarakat Kediri pasti akan menaruh harapannya kepada Regina,” ujar Sahroni.

Lebih lanjut, Sahroni juga meminta Pilkada Walikota Kediri 27 November nanti berjalan dengan adil, tanpa adanya intervensi dari pihak mana pun.

“Saya juga berharap Pilkada Wali Kota Kediri ini dapat berjalan tanpa adanya intervensi apa pun dari pihak mana pun. Karena yang saya dengar, ada oknum dari instansi yang diduga mau mencoba mengintervensi Pilwalkot Kediri ini. Jadi aparat jangan sampai berani bertindak tidak netral, karena pasti ketahuan,” imbuh Sahroni.

Terakhir, Sahroni juga berpesan agar masyarakat Kota Kediri mengedepankan rasionalitas dalam memilih calon pemimpinnya.

“Dan saya harap masyarakat Kota Kediri dapat memilih calon pemimpinnya berdasarkan rasionalitas, nilai, dan gagasan. Jangan mau kalau ada yang coba mengintervensi pilihan bapak-ibu dan adik-adik sekalian dengan hal-hal di luar itu,” tutup Sahroni.

Editor : Agung Kridaning Jatmiko

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut