KEDIRI, iNewsKediri - Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan capaian vaksinasi Covid-19 dosis pertama sudah cukup tinggi.
Namun, untuk dosis kedua belum begitu maksimal, artinya tidak sebanding dengan capaian dosis pertama.
Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin mengatakan masih sedikit Provinsi di Indonesia yang cakupan vaksinasi primer dua dosisnya sudah mencapai 70 persen.
“Kami melihat masih sedikit Provinsi yang sudah mencapai 70 persen vaksin dua dosisnya. Kami minta bantuannya agar semua masyarakat yang belum disuntik dua dosis, segera disuntik dua dosis,” ujar Menkes Budi saat siaran langsung Keterangan Pers Rapat Evaluasi PPKM Jawa Bali.
Kabar baiknya, untuk vaksin Covid-19 dosis pertama Indonesia sudah mencapai 189 juta.
“Kemarin Indonesia vaksinasinya sudah capai 189 juta, ini artinya 70 persen populasi Indonesia sudah divaksin Covid-19 dosis pertama,” ujar Menkes Budi.
Menkes Budi mengatakan, meski demikian Indonesia masih punya PR besar untuk cakupan vaksinasi primer dosis kedua.
“Sekarang kita harus mengejar agar dosis keduanya bisa segera naik angkanya, agar kita bisa lengkap 70 persen populasi kita sudah dua dosis,” tuturnya lagi.
Dengan tegas Menkes Budi menyerukan setiap individu yang hendak vaksin, baik primer atau booster (dosis lanjutan ketiga), tidak memilih-memilih merek vaksin Covid-19.
“Jangan pilih-pilih, yang ada sekarang langsung saja segera dipakai. Baik sebagai vaksin booster atau sebagai vaksinasi primer lengkap,” kata Menkes lagi.
Editor : Rohman