KEDIRI, iNewsKediri - Usai kepergian Dorce Gamalama untuk selama-lamanya, akhirnya terungkap sejumlah fakta menarik dari sosok Dorce.
Hal ini salah satunya disampaikan oleh
Haji Yerlis yang merupakan tetangganya. Ia membeberkan satu persatu kebaikan dari sosok Dorce Gamalama semasa hidupnya.
Tetangga Dorce Gamalama ini menyebut jika dia adalah sosok yang sangat aktif bersosialisasi dan gemar membantu sesama.
"Saya orang kampungnya saja, tadi saya dapat informasi dari HP. Saya orang minang juga dulu kalau ada acara apa dia yang selalu ada. Kalau setahu saya sebagai orang Minang dia aktif. Dan sering dia bantu-bantu," ujarnya.
Lebih lanjut, Haji Yerlis sebagai kerabat dan tetangga Bunda Dorce Gamalama. Mengungkapkan sudah enam bulan yang lalu bertemu dengan Bunda Dorce.
"Terakhir ketemu enam bulan yang lalu," ucapnya.
Sebagimana diketahui, artis senior Dorce Gamalama dikabarkan meninggal dunia karena terpapar Covid-19, Rabu 16 Februari 2022 di RS Pusat Pertamina, Jakarta Selatan.
Dalam pantauan MNC Portal Indonesia, kondisi rumah Dorce Gamalama terlihat sepi lantaran sebagian keluarga besar masih berada di RS.
Jenazah Dorce Gamalama dimakamkan di kawasan Bantar Jati sekira pukul 12.30 WIB.
Editor : Rohman
Artikel Terkait