get app
inews
Aa Read Next : Rahasia Timnas Indonesia U 20 Menang Lawan Vietnam

Pada Ajang Sea Games 2021, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Pasang Target Tinggi

Senin, 11 April 2022 | 09:10 WIB
header img
Shin Tae-yong pasang target tinggi di Sea Games 2021.

KEDIRI, iNewsKediri - Target Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021 terungkap.

Dia memiliki target besar, yakni membawa Timnas Indonesia U-23 melaju hingga partai final.

Ya, juru taktik asal Korea Selatan itu sudah menyiapkan timnya untuk terbang ke Hanoi, Vietnam, 12 Mei 2022. Sebanyak 29 pemain sudah dipanggil untuk menjadi pasukannya berburu medali.

Namun, persiapan penuh harus mereka lakukan jika target besar sudah ditulis. Mengingat, Tim Merah-Putih tergabung bersama kesebelasan tuan rumah di Grup A.

Tentu saja, ini akan menjadi kesulitan yang nyata.

Kendati begitu, Shin Tae-yong pantang untuk gentar.

Apalagi, pelatih berusia 51 tahun itu turut memanggil pemain abroad di Eropa, seperti Asnawi Mangkualam, Egy Maulana, Witan Sulaeman, dan Elkan Baggott. Marc Klok juga masuk daftar sebagai pemain senior.

"Terkait pengundian SEA Games, memang ada Vietnam di sana dan mereka mungkin calon juara juga," kata Shin Tae-yong, dikutip dari laman resmi PSSI, Rabu (6/4/2022).

"Tetap, kami akan berusaha maksimal untuk mencapai final," tambahnya.

Lebih lanjut, Shin Tae-yong juga akan membawa Skuad Garuda yang mentas di SEA Games 2021 ke negaranya untuk melakukan TC. Setelah itu, ia juga berharap bisa berangkat lebih awal ke Vietnam.

"Jadwal pertandingan pertama di tanggal 6 Mei 2022, saya akan bicarakan dengan federasi agar kita bisa lebih cepat sampai di Vietnam tepat pada waktunya," tutup Shin.

Editor : Rohman

Follow Berita iNews Kediri di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut