get app
inews
Aa Text
Read Next : Penyebab Cristiano Ronaldo Jadi Pemain Cadangan saat MU Kalah Lawan Brighton & Hove Albion

Calon Pelatih Manchester United Dorong Managemen Lepas Cristiano Ronaldo

Selasa, 19 April 2022 | 10:25 WIB
header img
Cristiano Ronaldo sukses membawa Portugal lolos ke Piala Dunia 2022 usai menang 2-0 atas Makedonia Utara.(Foto: Ist)

KEDIRI, iNewsKediri - Calon pelatih anyar Manchester United, Erik Ten Hag, disebut-sebut sudah mendorong manajemen Setan Merah untuk melepas Cristiano Ronaldo pada musim panas 2022.

Menurut laporan Eurosport, kepergian Cristiano Ronaldo membuat Manchester United lebih aktif berbelanja pemain.

Sekadar diketahui, gaji Cristiano Ronaldo merupakan yang tertinggi di Manchester United saat ini.

Lantas, ke mana Cristiano Ronaldo akan berlabuh jika benar meninggalkan Old Trafford pada musim panas 2022?

Pesepakbola legenda Arsenal, Ian Wright, memberi saran kepada mantan klubnya. Ia menyebut Cristiano Ronaldo merupakan jawaban dari kebutuhan The Gunners –julukan Arsenal– saat ini.

Arsenal memeragakan gaya permainan dari kaki ke kaki yang sangat indah. Hanya saja, ketika sudah berada di area kotak penalti lawan, skuad asuhan Mikel Arteta kesulitan mencetak gol.

Penyebabnya karena Arsenal tak lagi mempunyai penyerang mematikan, semenjak Pierre-Emerick Aubameyang gabung Barcelona pada musim dingin 2022.

Di sisi lain Cristiano Ronaldo sering menjadi pembeda bagi Manchester United.

Terbaru, Cristiano Ronaldo memborong semua gol Manchester United saat menang 3-2 atas Norwich City di lanjutan pekan ke-33 Liga Inggris 2021-2022, Sabtu 16 April 2022 malam WIB.

Karena itu, Ian Wright menilai Arsenal bakal berbahaya jika sanggup mendatangkan pemain bintang sekelas Cristiano Ronaldo.

“Manchester United mendapatkan 13 poin tambahan lewat gol-gol yang dibuat Cristiano Ronaldo. Kehadiran Ronaldo sangat dibutuhkan Arsenal,” kata Wright mengutip dari The Sun, Senin (18/4/2022).

“Jika Ronaldo tak bermain untuk Manchester United, mereka takkan bersaing di jalur empat besar. Ia luar biasa,” lanjut eks top skor sepanjang masa Arsenal tersebut.

Saat ini Tottenham Hotspur, Arsenal dan Manchester United bersaing memperebutkan satu tempat di posisi empat besar Liga Inggris 2021-2022, demi ambil bagian di Liga Champions 2022-2023.

Hingga pekan ke-33, Tottenham Hotspur duduk di posisi empat dengan 57 angka.

Kemudian disusul Manchester United dan Arsenal di tempat kelima dan enam dengan 54 angka.

Namun, dengan catatan Arsenal mempunyai satu pertandingan yang belum dimainkan.

Editor : Rohman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut