KEDIRI, iNewsKediri - Dalam Konfercab yang digelar selama dua hari di Pondok Pesantren (Ponpes) Sirojul Ulum, Semanding, Pare mulai 11-12 November 2022 Gus Ma'mun meraih suara terbanyak dari 9 nama yang muncul dalam Konfercab XI NU Kabupaten Kediri.
KH. Muhammad Ma'mun atau akrab disapa Gus Ma'mun mendapatkan 372 suara, Nurbaedah 42 suara, KH. Khoirul Basyar 45 suara , Abdurahman 1 suara, Basyarudin 2 suara, Maimun 1 suara, H Nur 1 suara , Maksum 2 suaradan Abi Musa 1 suara.
Sebelum ditetapkan oleh pimpinan sidang, Gus Ma'mun dipanggil ketua sidang untuk menyampaikan pernyataan didepan peserta konfercab berkenan menjadi Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Kediri.
“Saya siap menjadi Ketua PCNU Kabupaten Kediri” kata Gus Ma'mun dihadapan peserta Konfercab.
Setelah itu pimpinan sidang juga meminta kepada Ketua Rais Syuriyah terpilih untuk menyetujui Gus Ma'mun menjadi Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Kediri.
“Ora ngegus, cepot kiane, dan kita siap bekerja sama” jawab KH. Abdul Nasir Badrus dihadapan peserta konfercab.
Setelah mendengarkan jawaban ketua Rais Syuriyah, dengan segera pimpinan sidang menetapkan KH. Muhammad Ma'mun sebagai ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Kediri.
Editor : Rohman
Artikel Terkait