get app
inews
Aa Text
Read Next : SK Pemberhentian PSHT dari IPSI Kabupaten Kediri Disinyalir Cacat Hukum

Bayi Perempuan Ditemukan Diteras Rumah Warga di Kediri

Selasa, 07 Juni 2022 | 15:29 WIB
header img
Bayi Perempuan Ditemukan Diteras Rumah Warga di Kediri

KEDIRI, iNewsKediri.id - Warga Desa Purwodadi, Kecamatan Ringinrejo, Kabupaten Kediri dibuat gempar atas ditemukannya sesosok bayi berjenis kelamin perempuan di teras rumah warga. Kuat dugaan bayi tersebut sengaja dibuang oleh ibu kandungnya. 

Saat kali pertama ditemukan, bayi perempuan dengan berat 2,5 Kg dan panjang 4,7 Cm itu dalam kondisi sehat. Bayi yang diduga baru dilahirlan tersebut pertama kali ditemukan di teras milik Suparman.

Atas temuan bayi itu selanjutnya dilaporkan ke Polsek Ringinrejo sekitar pukul 04.30 WIB dan langsung ditindaklanjuti oleh kepolisian. Saat tiba di lokasi, Polsek Ringinrejo langsung berkoordinasi dengan bidan desa setempat untuk penanganan pertama pada bayi.  

"Kami yang mendapat laporan langsung melakukan pemeriksaan di lokasi, selanjutnya bersama bidan desa, bayi tersebut dibawa ke RS Bhayangkara Kota Kediri," tutur Iptu Joko Suparno, Kapolsek Ringinrejo, Selasa (7/6).

Lebih lanjut, Kapolsek Ringinrejo menduga bayi perempuan itu sengaja dibuang oleh ibu kandungnya. 
“Diduga dibuang ibu kandungnya,” tambahnya. 

Saat ini pihaknya tengah melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk menangkap orang tua yang tega membuang bayi yang baru dilahirkan tersebut.

“Untuk saat ini kami terus memaksimalkan  penyelidikan,” pungkas Iptu Joko. iNews Kediri

Editor : Moch Robby

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut