get app
inews
Aa Text
Read Next : Melatih Peduli Sesama, Puluhan Santri Bagi Sembako Warga Lereng Gunung Wilis

Perjuangan Penjual Kulit Ketupat Muhammad Ilham, Dari Keterbatasan Menuju Lapangan Hijau

Sabtu, 22 Maret 2025 | 10:42 WIB
header img
Muhammad Ilham, pesepak bola muda dari Persiba Balikpapan, sukses mengantarkan timnya meraih peringkat ketiga di PNM Liga Nusantara 2024/2025. Foto: Ist

BALIKPAPAN, iNewsKediri.id – Muhammad Ilham, pesepak bola muda dari Persiba Balikpapan, sukses mengantarkan timnya meraih peringkat ketiga di PNM Liga Nusantara 2024/2025 setelah bersaing ketat dengan PSGC Ciamis. Namun, di balik kesuksesan itu, tersimpan kisah perjuangan yang penuh tantangan.

Darmawati, ibunda Ilham, adalah seorang penjual kulit ketupat di Sengae, Samarinda. Hidup dalam keterbatasan ekonomi, ia tak mampu membiayai mimpi anaknya menjadi pesepak bola profesional. Meski begitu, ia selalu memberikan dukungan penuh.

"Setiap mau berangkat main bola, Ilham cuma minta uang saku. Ternyata, uang itu dia tabung untuk bayar sekolah bola karena tidak mau ngerepotin keluarga," cerita Darmawati.

Sejak sang ayah sakit-sakitan, usaha kulit ketupat menjadi tumpuan keluarga. Bahkan, Darmawati belum pernah menyaksikan Ilham bertanding langsung karena keterbatasan biaya.

"Saya cuma bisa nonton dari TV. Tapi setiap sebelum tanding, Ilham selalu telepon minta doa," tambahnya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut