KEDIRI, iNewsKediri - Pada hakikatnya manusia tidak mampu untuk mensyukuri nikmat Allah secara sempurna, baik dalam bentuk kalimat-kalimat pujian apalagi dalam bentuk perbuatan.
Muhammad Quraish Shihab mengatakan pada hakikatnya manusia tidak mampu untuk mensyukuri Allah secara sempurna, baik dalam bentuk kalimat-kalimat pujian apalagi dalam bentuk perbuatan.
Bahkan dalam Al-Qur'an disebutkan betapa orang-orang yang dekat kepada-Nya sekalipun, tetap bermohon agar dibimbing, diilhami dan diberi kemampuan untuk dapat mensyukuri nikmat-Nya.
Dalam bukunya berjudul " Wawasan Al-Quran " Quraish Shihab menyebut paling tidak ada dua ayat dalam Al-Qur'an yang menunjukkan hal tersebut.
Dia berdoa, "Wahai Tuhanku, berilah aku ilham untuk mensyukuri nikmat-Mu yang telah engkau anugerahkan kepadaku dan kepada kedua orang ibu bapakku, dan untuk mengerjakan amal saleh yang Engkau ridhai..." ( QS An-Nam1 [27] : 19).
Ia berdoa, "Wahai Tuhanku, tunjukilah aku untuk mensyukuri nikmat-Mu yang telah Engkau berikan kepadaku dan kepada ibu-bapakku, dan supaya aku dapat berbuat amal saleh yang engkau ridhai" ( QS Al-Ahqaf [46] : 15).
Nabi Muhammad SAW juga berdoa dan mengajarkan doa itu untuk dipanjatkan oleh umatnya: "Wahai Allah, bantulah aku untuk mengingat-Mu, bersyukur untuk-Mu, dan beribadah dengan baik bagi-Mu."
Editor : Rohman