get app
inews
Aa Text
Read Next : Hal Penting yang Harus Diperhatikan Agar Hajat Terkabul

Belajar Bersyukur, Nabi Muhammad Saja Masih Minta Dibimbing

Selasa, 09 Agustus 2022 | 10:50 WIB
header img

KEDIRI, iNewsKediri - Pada hakikatnya manusia tidak mampu untuk mensyukuri nikmat Allah secara sempurna, baik dalam bentuk kalimat-kalimat pujian apalagi dalam bentuk perbuatan.

Muhammad Quraish Shihab mengatakan pada hakikatnya manusia tidak mampu untuk mensyukuri Allah secara sempurna, baik dalam bentuk kalimat-kalimat pujian apalagi dalam bentuk perbuatan.

Bahkan dalam Al-Qur'an disebutkan betapa orang-orang yang dekat kepada-Nya sekalipun, tetap bermohon agar dibimbing, diilhami dan diberi kemampuan untuk dapat mensyukuri nikmat-Nya.

Dalam bukunya berjudul " Wawasan Al-Quran " Quraish Shihab menyebut paling tidak ada dua ayat dalam Al-Qur'an yang menunjukkan hal tersebut.

Dia berdoa, "Wahai Tuhanku, berilah aku ilham untuk mensyukuri nikmat-Mu yang telah engkau anugerahkan kepadaku dan kepada kedua orang ibu bapakku, dan untuk mengerjakan amal saleh yang Engkau ridhai..." ( QS An-Nam1 [27] : 19).

Ia berdoa, "Wahai Tuhanku, tunjukilah aku untuk mensyukuri nikmat-Mu yang telah Engkau berikan kepadaku dan kepada ibu-bapakku, dan supaya aku dapat berbuat amal saleh yang engkau ridhai" ( QS Al-Ahqaf [46] : 15).

Nabi Muhammad SAW juga berdoa dan mengajarkan doa itu untuk dipanjatkan oleh umatnya: "Wahai Allah, bantulah aku untuk mengingat-Mu, bersyukur untuk-Mu, dan beribadah dengan baik bagi-Mu."

Editor : Rohman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut