Kabar Terbaru, Klub Sepak Bola Chelsea Dikabarkan Bakal Dijual Seharga Rp57,5 Triliun

Ahmad Ghozali
Para punggawa Chelsea melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Lille di babak 16 besar Liga Champions 2021/2022.(Foto:Ist)

iNewsKediri - Kabar terbaru di dunia sepak bola, baru baru ini tersiar kabar jika klub sepak bola Chelsea dalam waktu dekat akan dijual.

Klub sepak bola Chelsea akan dijual oleh sang pemilik yakni Roman Abramovich.

Klub sepak bola Chelsea bakal dijual dengan harga yang cukup fantastis yakni pada kisaran 3 miliar poundsterling (Rp57,5 triliun).

Hal ini sudah menjadi keputusan dari Roman Abramovich, karena berimbas dari invasi negara asal Abramovich, Rusia ke Ukraina.

Keputusan Roman Abramovich untuk menjual klub sepak bola Chelsea dinilai menjadi langkah yang tepat oleh mantan pemain Chelsea, Pat Nevin.

Sebelumnya, Abramovich pun menyerahkan kepengurusan Chelsea kepada yayasan amal klub.

Nevin merasa keputusan Abramovich itu sudah tepat.

Menurut Nevin, keputusan tersebut memang harus diambil demi menjaga eksistensi Chelsea.

Bagaimanapun, klub lebih besar ketimbang pribadi Abramovich.

“Beberapa pernyataan pertama yang dikeluarkan Chelsea lemah dan itu baik, yang ini lebih kuat dan hampir 

melakukan hal yang benar,” ungkap Nevin, dilansir dari Sportbible, Jumat 4 Maret 2022.

Meski begitu, keputusan tersebut membuat para fans Chelsea sedikit khawatir tentang nasib klub ke depannya. 

Akan tetapi, Nevin merasa tidak ada yang perlu dikhawatirkan dengan hengkangnya Abramovich.

“Fans Chelsea akan khawatir dengan kemajuan klub. Klub akan bertahan dan mari lihat ini dalam perspektif (positif),” tambahnya.

"Klub telah berusaha untuk mengembalikan keadaan selama beberapa tahun karena Roman Abramovich tahu selama ini dia tidak akan bertahan selamanya," pungkasnya.

Editor : Rohman

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network